TELITIK.com, Jantho – Musiarifsyah Putra terpilih sebagai Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Aceh Besar Periode 2023-2027 menggantikan Almunzir yang telah habis masa kepengurusan.
Musiarif terpilih dalam Konferensi Cabang (Konfercab) yang berlangsung pada Minggu, 29 Oktober 2023, di Aula BPMP Aceh, Neuheun, Masjid Raya, Aceh Besar.
Sidang pemilihan ketua itu dipimpin oleh Wakil Ketua PW Gerakan Pemuda Ansor Aceh Bustami. Hasil dari musyawarah dan mufakat yang diikuti oleh 100 kader GP Ansor Aceh Besar menyepakati menunjuk Musiarifsyah Putra sebagai ketua.
Ketua Demisioner Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Aceh Besar, Almunzir mengatakan, di masa kepemimpinannya Gerakan Pemuda Ansor Aceh Besar sudah melahirkan 200 lebih kader dengan berbagai jenjang kaderisasi yang telah diikuti. Ia berpesan kepada ketua terpilih untuk melajutkan proses kaderisasi secara merata di seluruh Aceh Besar serta segera membentuk PAC di 23 Kecamatan.
Hal senada juga disampaikan Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Aceh Besar, Tgk. Muhammad Hafiz.
Abi Hafiz -panggilan Tgk Muhammad Hafiz- mengatakan, Gerakan Pemuda Ansor sebagai organisasi Badan Otonom NU di bidang kepemudaan dapat terus memberikan manfaat kepada masyarakat terutama pemuda.
“NU dan Ansor seperti Ayah dan anak, maka dengan itu kami berharap pemuda Ansor dapat memperkuat organisasi dengan kegiatan-kegiatan yang sejalan dangan titah Nahdlatul Ulama terutama dalam memperkuat Ahlussunnah Waljamaah An Nahdliyah, dan siapapun yang terpilih menjadi ketua agar terus menjalin komunikasi dan silaturrahmi dengan Ulama, pimpinan Dayah atau Pesantren yang hari ini masuk dalam pengurus NU,” pungkas Abi Hafiz.
Turut hadir pada Konfercab tersebut Sekretaris Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Aceh Ruslan Ramli,
Sebagai informasi, Konfercab merupakan rangkaian kegiatan ke-5 PW GP Ansor Aceh. Sebelumnya telah sukses dilaksanakan kegiatan Kursus Pelatih (Suspelat), DTD Raya II yang diikuti 536 peserta, Apel Kebangsaan dalam memperingati Hari Santri, Maulid Nabi, dan terakhir Konfercab.[]
Discussion about this post