TELITIK.com, Palembang – Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang sebagai Kampus Islam Negeri terbaik di Sumatera Selatan dengan akreditasi unggul, memiliki banyak prestasi dan terus berupayan untuk meningkatkan mutu pendidikan.
Diantaranya salah satu usaha yang dilakukan saat ini ada 95 persen program studi yang dimiliki UIN Raden Fatah Palembang telah tesertifikasi ISO 9001:2015.
ISO 9001:2015 merupakan suatu standar bertaraf internasional untuk Sertifikasi Sistem Manajemen Mutu, atau bisa disebut juga sebagai Sertifikasi Sistem Manajemen Kualitas.
Diperolehnya 95 persen Prodi yang tersertifikat ISO 9001:2015 oleh UIN Raden Fatah Palembang ini menandakan bahwa penjaminan mutu atas layanan akademik yang diberikan oleh UIN Raden Fatah Palembang sudah di evaluasi dan sesuai dengan standar internasional.
UIN Raden Fatah terus bergerak memberikan banyak capaian dalam pengembangan dunia pendidikan. UIN Raden Fatah sebagai perguruan tinggi yang memiliki fungsi pendidikan terus berupaya memberikan inovasi dalam ilmu pengetahuan, untuk mempersiapkan dan juga meningkatkan kompetensi dalam menyongsong masa depan agar mampu bersaing secara global.
Hal ini juga sejalan dengan Renstra UIN Raden Fatah unggul secara nasional dan yang akan datang unggul di Asia Tenggara, serta menuju world class university.
Untuk Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru UIN Raden Fatah Palembang dapat mengunjungi website https://radenfatah.ac.id atau https://pmb.radenfatah.ac.id dan juga media sosial (Instagram, tiktok dan twitter) UIN Raden Fatah Palembang @uinrafahpalembang beserta kanal Youtube UIN Raden Fatah Palembang.[] (***)
Discussion about this post